Wednesday, July 25, 2012

Nasi Gemuk


Nasi gemuk, salahsatu makanan khas jambi yang secara umum sama dengan nasi uduk atau juga sego gurih. Makanan ini sangat cocok untuk di jadikan menu sarapan dan memang inilah yang terjadi di jambi. Kenapa di beri nama nasi gemuk? Saya juga kurang tahu, mungkin karena bisa bikin gemuk? :)

Berikut adalah resep dari nasi gemuk:

Bahan:
  1. 500 gr beras, cuci
  2. 500 ml santan dari ½ btr klapa
  3. 2 lbr daun salam
  4. 1 lbr daun pandan
  5. 3 lbr daun jeruk
  6. 3 sdm minyak goreng
Bumbu:
  1. 6 bh bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. ½ sdt lada
  4. 1 sdt ketumbar
  5. ¼ sdt jintan
Pelengkap:
  1. telur rebus, kupas, potong
  2. kacang tanah goreng
  3. teri goreng
  4. ketimun, potong-potong
  5. bawang goreng
Cara membuat:
  1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daun salam, daun pandan dan daun jeruk, aduk rata. Angkat.
  2. Rebus santan sampai mendidih sambil diaduk, tambahkan bumbu tumis, aduk rata.
  3. Sementara itu kukus beras selama 20 menit, panas-panas, tuang ke dalam rebusan santan, aduk hingga terserap.
  4. Kukus aron selama 30 menit, angkat, hidangkan dengan pelengkapnya.


No comments:

Post a Comment